by

LPJU Kecamatan Palaran Memprihatinkan, Komisi III DPRD Samarinda Dorong Penyelesaian Segera!

HALAMANKANAN.COM, Samarinda – Keluhan warga Palaran terkait minimnya lampu penerangan jalan umum diwilayah mereka mulai mendapat respon dari Komisi III DPRD Samarinda.

Komisi yang membidangi infrastruktur ini merespon cepat keluhan masyarakat Kecamatan Palaran.

Deni Hakim, Ketua Komisi III DPRD Samarinda yang ditemui Senin (3/3) malam menyoroti kurangnya lampu penerangan jalan umum (LPJU) di beberapa kawasan, terutama di Kecamatan Palara

Minimnya penerangan di daerah tersebut dinilai meresahkan warga karena kondisi gelap di malam hari.

“Kondisi ini tidak hanya menyulitkan pengendara, tetapi juga berisiko meningkatkan kecelakaan dan tindak kriminalitas,” ujarnya.

Deni menegaskan bahwa permasalahan ini harus segera ditangani agar warga merasa lebih aman saat beraktivitas di malam hari.

Ia mendorong Pemkot Samarinda untuk menggandeng pihak swasta melalui skema Kontrak Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) guna mempercepat penyediaan penerangan jalan.

“Program ini direncanakan dengan anggaran hingga Rp100 miliar. Harapannya, seluruh ruas jalan di Samarinda dapat memiliki penerangan yang memadai. Anggarannya sudah tersedia, kini tinggal bagaimana percepatan realisasinya,” tambahnya.

Deni berharap persoalan klasik warga pinggiran Samarinda ini bisa segera teratasi.

“Hampir tiap tahun keluhan warga selalu sama soal LPJU, artinya belum ada solusi konkret dari pemerintah. Mumpung masih baru dilantik dan anggarannya ada, tolong ini diprioritaskan,” pungkas Deni. ADV

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *